Langsung ke konten utama

Buku Bulan Februari


Yeay, konten Bulan Buku memasuki bulan kedua. Tapi seperti yang sudah aku duga setiap kali diawal aku selalu semangat buat bikin ini itu, baru masuk bulan kedua semangat itu sudah kendor karena saking toleransinya sama diri sendiri. Kadang suka heran sama diri ini. 

Tapi demi kelancaran blog ini, demi menjaga komitmen dengan konten bulan buku – review tipis ala-ala, maka dengan besar hati kutulislah beberapa tentang buku (yang belum sepenuhnya selesai dibaca) bulan ini ~
Check it out ~



BERTUMBUH – SATRIA DKK (BAGIAN 1) 
Penulis buku ini ada lima orang yaitu Satria Maulana, Kurniawan Gunadi, Iqbal Hariadi, Mutia Prawitasari, Novie Ocktaviane Mufti. Buku ketiga yang aku beli dari seorang penulis yang aku tahu dari tumblr. Buku ketiga yang aku beli dari Langit-Langit Creative, kadang aku ngrasa kayak bucin kalau distributor ini ngeluarin buku, bawaannya pengen punya ~ heuheu

TIM : Bulan ini aja aku beli dua buku dari Langit-langit, salah satu alasannya karena ada buku yang tidak akan dicetak lagi, kan sayang kalau nggak punya. Apalagi kubaca di goodreads isi bukunya bagus (but I dont want to put too much expectation, wkwkw). Mungkin bulan depan kalau udah mood baca dan nulis ku tulis disini.  

Buku ini adalah kumpulan cerita dan curhatan para penulis tentang perjalanan dan perjuangan hidup mereka dalam menghadapi proses bertumbuh. Sebenarnya nggak hanya mereka saja sih yang ngalamin proses ini, kita semua, makhluk hidup yang punya akal, pikiran, dan perasaan ini juga mengalami proses ini. 

TMI : Sebenarnya hewan dan tumbuhan juga bertumbuh sih. Tapi, sependek pengetahuanku tentang mereka, selain bertambah tinggi, bertambah berat, punya insting buat cari makan sampai cari pasangan (kalau hewan), aku belum tahu apakah mereka juga mengalami quater life crisis juga atau tidak, haha

Buku ini dibagi menjadi 5 Bab, dan disetiap bab punya lebih dari 20 cerita dengan judul yang berbeda. Dari sekian bagian cerita it, punya kesimpulan masing-masing yang akan menjadi inti dari permasalahan yang dibahas dibuku ini, yaitu tentang bertumbuh. Ciri-ciri orang yang bertumbuh menurut buku ini adalah : 
1.Bangun pagi 
2.Fokus pada tujuan hidupnya 
3.Tidak iri dengan pertumbuhan hidup orang lain
4.Banyak bersedekah 
5.Semakin bertambah keimanan, ketaqwaan, dan rasa syukur 

Kalau dibilang buku ini tentang agama, enggak kok. Persoalan tentang agama dalam buku ini sangat tersirat jadi buku ini bisa dinikmati oleh semua kalangan yang punya paham hidup yang berbeda. 

Dari sekian banyak cerita ada beberapa yang paling mengena dihati. Meminjam kalimatnya masgun “semacam ditampar pakai kata-kata”. Tulisan itu berjudul Sereceh Komitmen (klik disini untuk membaca) dan Berprasangka yang Baik (klik disini untuk membaca). 

Sebenarnya buku ini belum selesai aku baca, karena bacanya butuh mikir, wkwkw Sedangkan kapasitas otak bulan ini lagi nggak mood buat mikir yang berat-berat, jadi biar ilmunya nggak hanya lewat bacanya dilanjutin kapan-kapan kalau udah mood lagi hahaha XD 


AYAHKU (BUKAN) PEMBOHONG – TERE LIYE 
Another story from salah satu penulis yang bikin kobam pengen punya bukunya terus. Istilah dari benci jadi cinta itu memang ada, dulu nggak suka dan memandang remeh karya-karya Tere Liye, tapi setelah baca novel Pulang-nya beliau jadi ketagihan pengen ngoleksi semuanya~ 

Buku ini berkisah tentang hubungan Ayah dan anak. Sang Ayah adalah sosok yang gemar bercerita, menyampaikan nasihat-nasihat lewat cerita, mengisahkan pengalaman hidupnya lewat cerita, yang entah itu nyata terjadi atau hanya fiktif belaka. Si Anak, Dam adalah sosok yang selalu ingin tahu, selalu semangat mendengarkan cerita-cerita Ayahnya. Dam tumbuh dengan baik, namun menginjak umur kepala dua dia mulai tidak percaya akan cerita-cerita Ayahnya. Ketika menikah dan memiliki anak, Dam tidak ingin membesarkan anak-anaknya lewat cerita fantasi seperti yang Ayahnya lakukan. Padahal tanpa Dam sadari, dia bisa tumbuh dengan baik, memiliki pemahaman hidup yang baik, hingga memiliki karir yang sangat memuaskan juga hasil dari imanjinasi dan nasihat tersirat dalam kisah-kisah yang dia dengar dari Ayahnya. 

Hubungan Dam dengan Ayah mulai merenggang sejak Dam tahu bahwa si Ibu sakit keras hingga akhirnya meninggal. Dam selama ini menyalahkan Ayahnya karena tidak mau terbuka soal penyakit ibu, menganggap si Ayah tidak berusaha keras untuk membujuk Ibu agar mau di terapi tahun-tahun sebelum sakit Ibu kian parah. 

Dam juga menganggap bahwa, selama ini Ibu tidak pernah bahagia, dan yang lebih parah Dam menganggap bahwa cerita sang Ayah hanyalah kebohongan, namun Ayah tidak pernah mau mengakuinya. Bisa jadi karena cerita-cerita yang Ayah kisahkan untuk Dam memang benar adanya. Mungkin cerita Ayah sama tidak masuk akalnya dengan Akademi Gajah tempat Dam bersekolah. Akademi Gajah adalah sebuah institusi pendidikan dengan sistem belajar yang membebaskan murid-muridnya untuk mengeksplore apa saja. Sekolah ini bahkan tidak memerlukan ujian untuk bisa lulus. Lulusan terbaik dari Akademi Gajah adalah orang-orang yang paham akan makna hakikat hidup ini. 

Kebencian Dam akan cerita-cerita Ayahnya akhirnya sirna, tak kala sang Ayah harus menghembuskan nafas terakhir setelah sebelumnya menceritakan kisah pamungkas yang membuat Dam mengetahui jawaban-jawaban atas rasa penasaran yang selama ini menghantui hidupnya. Penasaran atas benar tidaknya cerita-cerita Ayahnya, penasaran tentang bahagia atau tidaknya hidup si Ibu, dan sebagainya. 

Jadi untuk menyimpulkan cerita dalam buku ini, akan kutuliskan beberapa kalimat dari buku ini tentang hakikat kebahagian. 
“Kebahagian itu datang dari hati sendiri, bukan dari orang lain, harta benda, ketenaran, apalagi kekuasaan.” 
“Kalau kau punya hati yang lapang, hati yang dalam, mata air kebahagiaan itu akan mengucur deras. Tidak ada kesedihan yang bisa merusaknya, termasuk kesedihan karena cemburu, iri, atau dengki dengan kebahagiaan orang lain. sebaliknya, kebahagiaan atas gelar hebat, pangkat tinggi, kekuasaan, harta benda, itu semua tidak akan menambah sedikit pun beningnya kebahagiaan yang kau miliki” 

Sekian 

Ps. Jadi setelah bulan kemarin koar-koar mau baca minimal tiga atau empat buku satu bulan, ternyata bulan ini tidak berhasil yorobun ~ -_- shame on me. Eh tapi kalau buku di wattpad juga ikut dihitung kayaknya lebih dari empat deh. Tapi karena yang di wattpad itu yang banyak mengandung unsur halu, mature, NC, dan sebagainya jadi ku tidak bisa dan tidak mau menuliskannya disini, hehehe 

24 Februari 2019 | K

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Best Moment 2023

Hai, sebelum dua ribu dua tiga berakhir, dan demi mengisi blog archive agar tahun 2023 tidak kosong, karena tidak ada postingannya. Aku mau cerita sedikit tentang perubahan hidup di tahun 2023. Yaaak, betul~ AKHIRNYA AKU MENIKAAAH ~ Alhamdulillah  Salah satu fase hidup yang pada tahun 2022 belum ada dalam daftar prioritasku, namun selalu membuatku kepikiran, wkwkw. Langsung saja, berikut adalah sepenggal timeline pertemuan aku dan suamiku :  Sukomakmur, 15 Januari 2023  Pertemuan kami untuk yang kesekian kalinya. Pada hari itu untuk menikmati cuti beliau dan kebetulan pas hari minggu aku juga libur. Kami berkunjung ke Negeri Sayur, Sukomakmur, Kajoran. Kami bawa bekal minuman coklat sachet dan gelas plastik. Suami aku (pada saat itu masih temen) bawa tripod untuk mengabadikan moment meracik coklat panas. Di sini kami hanya ngobrol ketawa-ketiwi sembari berkomentar tentang apa saja. Tidak ada pembicaraan yang serius sebenarnya. Kalau berdasarkan cerita beliau, sebenarnya ditempat foto g

DONGENG MULTIFANDOM

Pandemik ini membuat aku jadi nyari tahu lebih dalam perihal grup idol besutan Big Hit Entertaiment. Sudah tahu dari dulu, cuma karena dulu ngefansnya sama yang lain, makanya Bangtan Seonyeondan alias BTS nggak kelihatan. source Pertama kali suka idol grup Korea itu Super Junior (Suju) waktu masih SMA.  Gegara ngejekin temen-temen yang pada saat itu sering nonton Suju akhirnya jadi penasaran terus ikutan nonton dan akhirnya ngefans juga. Itulah awal mula hamba terjun kedunia perkpopan nan fana ini. Waktu kuliah sempat suka sama BTOB gegara nonton We Got Married-nya Sungjae sama Joy Red Velvet. Terus vakum nggak nyari tahu tentang idol grup karena kehidupan di dunia nyata lebih asyik dan lagi suka-sukanya sama kdrama. Lulus kuliah baru suka sama EXO gegara lihat Chanyeol ganteng banget di drama yang ku lupa judulnya. Karena EXO comebacknya lama, terus ada acara Produce 101 yang menghasilkan Wanna One, aku jadi oleng ke mereka. Satu setengah tahun ngikutin perkembangan Wanna One s

BRIGHT TENTANG SARAWAT

2gether The Series adalah serial Boys Love pertama yang aku tonton. Semoga yang terakhir juga sih, Amin. Semua ini bermula ketika aku mulai mengikuti drama F4 Thailand, remake drama legend Boys Over Flower yang diadaptasi dari Manga Jepang karangan Hana Yori Dango. Drama 2gether The Series ini juga diadaptasi dari novel dengan judul yang sama karangan Jitti Rain, katanya sih novel ini juga laris manis di pasar Thailand.  Sejujurnya aku agak ragu mau nulis tentang ini, soalnya takut dikiranya aku fujoshi atau mendukung LGBT atau sejenisnya. NO IAM NOT.   CHEMISTRY BRIGHT & TINE  Sebagai review singkat, drama 2gether bercerita tentang seorang laki-laki bernama Tine yang diperankan oleh Win Metawin Opas-iamkajorn, dia adalah laki-laki flamboyan pecinta wanita. Kemudian, pada suatu hari ada  laki-laki bernama Green yang bilang kalo dia suka sama Tine, pokoknya si Green suka sampai ngejar-ngejar Tine kemana pun dia pergi. Karena Tine nggak betah, dia minta saran ke teman se genknya sup